6 Beasiswa Baznas S1 2024 : Fasilitas & Syarat Pendaftaran

Beasiswa Baznas – membahas mengenai program beasiswa yang diberikan oleh Lembaga Bantuan Amil Zakat Nasional. Beasiswa diperuntukkan bagi siswa SMA/SMK, mahasiswa, pengurus MUI, dan kelompok organisasi masyarakat di Indonesia. Kursiguru sendiri telah merangkum beberapa beasiswa, dimana dari beberapa tersebut bisa dijadikan pilihan alternatif bagi kamu untuk mendapatkan beasiswa.

Badan Amil Zakat Nasional atau disingkat Baznas merupakan lembaga pengelola zakar wilayah nasional. Lembaga bantuan ini bersifat lembaga pemerintahan yang mandiri dan bertanggung jawab pada pemerintah. Di tahun ini, Baznas telah membuka program bantuan pendidikan bagi seluruh masyarakat Indonesia ataupun kelompok masyarakat yang bermitra dengan Baznas.

Adapun tujuan dari tunjangan studi Baznas yaitu berupaya memutus rantai kemiskinan di Indonesia dan mengoptimalkan program pendidikan di Indonesia. Selain itu, beasiswa badan amil zakat memiliki kualifikasi dan prosedur berdasarkan peraturan dari Lembaga tersebut.

Bagi kamu yang tertarik dengan beasiswa milik Baznas bisa mengikuti artikel ini sampai selesai. Beberapa rekomendasi beasiswa akan disajikan secara lengkap, mulai dari fasilitas serta persyaratan. Untuk mempersingkat waktu, silakan langsung simak penjelasan Kursiguru berikut.

Daftar Beasiswa Baznas

Beasiswa Cendekia Dalam Negeri

Beasiswa pertama yang ditawarkan adalah beasiswa Cendekia Dalam Negeri. Program penyaluran bantuan studi diperuntukkan bagi mahasiswa di seluruh Indonesia. Sekitar 82 kampus di Indonesia telah tersedia program beasiswa Cendekia Dalam Negeri. Adapun kategori program beasiswa ini, antara lain, BCB Studentpreneur Muda, BCB Aktivis Muda, dan Teladan Muda.

Fasilitas

  1. Biaya SPP/UKT sebesar Rp.4.000.000 (maksimal)
  2. Biaya uang saku setiap bulan Rp. 400.000
  3. Pembinaan dari Lembaga Beasiswa Baznas
  4. Pembinaan dari mentor daerah

Persyaratan

  1. Mahasiswa aktif dari PTN atau PTS terakreditasi B dan bermitra dengan Baznas
  2. Mahasiswa semester 4
  3. Melampirkan slip penghasilan orangtua
  4. Minimal IPK 3,00
  5. Melampirkan surat tidak mampu yang ditanda tangani oleh pengurus Masjid sekitar tempat tinggal
  6. Melampirkan surat rekomendasi dari tokoh masyarakat
  7. Bersedia mengikuti seluruh seleksi
  8. Bersedia mengikuti seluruh binaan beasiswa hingga selesai

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, kamu bisa kunjungan laman resmi beasiswa Cendekia Dalam Negeri.

Beasiswa Cendekia Albukhary International University

Beasiswa kedua adalah beasiswa Cendekia Albukhary International University. Beasiswa CAIU adalah program dari Baznas yang bekerja sama dengan Akbukhary International University Kaedah, Malaysia. Beasiswa CAIU diperuntukkan bagi lulusan SMA/SMK berasal dari kaum dhuafa.

Fasilitas

  1. Dibuatkan Paspor
  2. Dibuatkan Visa
  3. Biaya pendaftaran
  4. Biaya jaminan hidup
  5. Biaya EMGS
  6. Tiket ke Malaysia

Persyaratan

  1. Lulusan SMA/SMK
  2. Berusia 18-21 tahun per bulan September
  3. Bersedia tidak menikah selama mendapatkan beasiswa
  4. Menyertakan slip penghasilan orangtua (maksimal 4.000.000/bulan)
  5. Memiliki sertifikat TEOFL dengan nilai 550 atau 5,5
  6. Membuat CV dan melampirkan surat rekomendasi tokoh masyarakat
  7. Mengisi formulir pendaftaran online di laman pendaftaran resmi.
  8. Bersedia mengikuti seluruh proses beasiswa

Apabila kamu tertarik dengan beasiswa di atas, kamu bisa mengunjungi laman resmi Beasiswa Cendekia Albukhary International University, untuk mendapatkan informasi lainnya.

Beasiswa Cendekia Al Azhar, Kairo

Ketiga, yaitu beasiswa Cendekia Al Azhar, Kairo. Program beasiswa Baznas ini merupakan program bantuan untuk mahasiswa di seluruh Tanah Air. Salahj satu tujuan beasiswa ini memberi kesempatan kepada 40 mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan di Al Azhar, Kairo. Seluruh peserta akan diuji oleh Kementerian Agama Indonesia untuk mendapatkan beasiswa Cendekia Al Azhar, Kairo.

Fasilitas

  1. Tiket senilai Rp. 4.200.000
  2. Biaya uang saku sebesar Rp. 700.000/bulan selama 2 tahun

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, kamu bisa klik tautan resmi Beasiswa Cendekia Al Azhar, Kairo.

Beasiswa Kaderisasi Seribu Ulama

Beasiswa Kaderisasi Seribu Ulama merupakan bentuk kerja sama antara Baznas dengan Majelis Ulama Indonesia. Program beasiswa ini diperuntukkan bagi pengurus MUI di seluruh Indonesia. Target dari beasiswa ini adalah dapat menciptakan ulama dengan kompetensi mengolah dan menetapkan fatma.

Fasilitas

  1. Biaya SPP dan uang honor
  2. Biaya buku
  3. Biaya penyusunan disertasi

Persyaratan

  1. Pengurus MUI daerah
  2. Peserta sudah diterima sebagai mahasiswa doktoral di kampus terakreditasi B
  3. Telah lulus administrasi dan wawancara

Bagi kamu yang sedang menjadi pengurus MUI di daerah dan tertarik dengan beasiswa di atas, kamu bisa mengetahui informasi lebih lanjut melalui laman resmi Beasiswa Kaderisasi Seribu Ulama.

Beasiswa Kemitraan Baznas

Kelima yaitu beasiswa Kemitraan Baznas. Program beasiswa ini merupakan salah satu program bantuan pendidikan untuk masyarakat di Indonesia. Tujuan dari program ini adalah guna meningkatkan kualitas masyaratak Indonesia. Beasiswa ini dapat diperoleh bagi masyakarat yang telah tergabung di organisasi dan bermitra dengan Baznas. Adapun beasiswa ini diperuntukkan, antara lain untuk kelompok disabilitas, daerah 3T, dan kelompok muslim minoritas.

Fasilitas

Dana bantuan akan diberikan sebesar Rp.100.00.000 untuk setiap program dari organisasi.

Persyaratan

  1. Melampirkan struktur organisasi
  2. Melampirkan program utama organisasi
  3. Melampirkan rencana timeline program
  4. Melampirkan anggaran program
  5. Melampirkan surat rekomendasi dari pendiri organisasi
  6. Seluruh dokumen dalam bentuk PDF maksimal 2MB

Bagi kamu yang tergabung dalam suatu organisasi kamu bisa mengajukan beasiswa di atas. Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, kamu bisa mengunjungi laman Kemitraan Baznas.

Beasiswa Riset Baznas

Program beasiswa Baznas terakhir yaitu Beasiswa Riset Baznas. Beasiswa ini merupakan program bantuan pendidikan dalam bidang riset atau penelitian. Beasiswa ini diperuntukkan bagi mahasiswa S1/S2/S3 yang sedang menyelesaikan penelitian akhir.

Fasilitas

  1. S1 sebesar Rp. 4.000.000
  2. S2 sebesar Rp. 7.000.000
  3. S3 sebesar Rp. 10.000.000

Persyaratan

  1. Proposal penelitian telah disetujui pihak kampus
  2. Tema penelitian lebih diprioritaskan pada bidang zakat

Akhir Kata

Demikian informasi mengenai beasiswa Baznas yang bisa Kursiguru berikan. Semoga dari beberapa pilihan beasiswa di atas memberikan alternatif kamu memilih beasiswa serta mendapat kemudahan dalam memperoleh beasiswa.

Tinggalkan komentar